Bagi yang memiliki mobil, memperhatikan kebersihan si roda empat saja tidak cukup. Setiap pemilik dituntut untuk dapat merawat setiap bagian yang ada pada kendaraan tersebut dengan baik.
Sebaiknya anda memeriksa secara berkala bagian-bagian roda.Bagian ini sring tidak mendapat perhatian dari penggunanya. Namun,perawatan dan perhatian pada bagian ini selain dapat meningkatkan tampilan mobil serta menghindari pengemudi dari kecelakaan, ban yang dirawat dengan baik juga dapat menghemat konsumsi bahan bakar.
Oleh karena itu berikut ini adalah beberapa tips yang dapat dilakukan untuk merawat ban mobil,
- Sudah sepatutnya setiap pengendara mobil mengetahui dan mengerti tekanan angin yang sesuai untuk ban mobil.Ukuran tekanan dapat dilihat pada stiker bagian dalam pintu mobil atau pada buku petunjuk manual kendaraan.
- biasakan untuk memeriksa tekanan ban mobil secara berkala,terutama saat ingin bepergian jauh. Untuk pengukuran yang valid,dapat dilakukan ketika suhu ban dingin.
- Perhatikan kembangan ban mobil. Jika ban sudah gundul, sebaiknya ganti dengan ban yang baru.
- Usahakan untuk tidak melewati lubang yang besar ketika berada di jalanan. Hal ini dapat merusak ban dan mengganggu keseimbangan mobil anda.
- Untuk mempertahankan masa pakai sebuah ban, Anda dapat menyiasatinya dengan menukar posisi antara ban depan dengan ban belakang. Rotasi ban ini dilakukan untuk menyeragamkan kondisi seluruh ban.
- Periksalah penutup pentil ban, sebaiknya jangan mengendarai mobil ketika ban tidak memiliki penutup pentil karena hal itu dapat menyebabkan kebocoran udara sehingga tekanan ban berkurang.
- Sesuiakan berat muatan dengan kapasitas mobil anda,karena jika berat muatan berlebih,maka akan memberikan tekanan yang berlebih pula pada ban sehingga dapat membahayakan pengendaranya.
1 Comments
Maaf gan mau nanya? Untuk memeriksa tekanan ban dunlop yang tepat berapa kali dalam 1 minggu ?
ReplyDelete